Senin, 07 Mei 2012

CUMAsatu

aku bukan kebanyakan perempuan
kebanyakan perempuan bukan seperti aku
aku tidak pernah kebanyakan
perempuan lain mungkin banyak
tapi tidak banyak perempuan yang seperti aku
karena aku tidak suka yang kebanyakan

kamu suka banyak,
atau kamu suka kebanyakan perempuan,
atau kamu suka perempuan banyak?

aku cuma satu.

jadi kalau kamu suka yang banyak
carilah yang banyak.

bukan aku orangnya.

karena aku tidak banyak
dan yang banyak banyak bukan aku

Tidak ada komentar:

Posting Komentar